Masyarakat Ingin Ririn Kuswantari Maju Pilkada Pesawaran

Ririn Kuswantari ( net)
BENSORINFO.COM -Sejumlah nama baru muncul dalam Pilkada Pesawaran tahun 2024 yang bakal di gelar serentak pada bulan November nanti.

Ada nama Ririn Kuswantari anggota DPRD Lampung yang terpilih kembali dalam ajang pemilihan DPRD Lampung.

Istri dari Putra Pesawaran Wendy Melfa yang juga sebagai mantan Bupati Lampung Selatan dinilai masyarakat cocok untuk memimpin Kabupaten Pesawaran pada Pilkada Pesawaran 2024.

” Kami sangat mendukung ibu Ririn Kuswantari untuk memimpin Kabupaten Pesawaran 2024 mendatang. Selain dia merupakan putra daerah Pesawaran karena suaminya yang mantan Bupati Lampung Selatan adalah berasal dari Pesawaran yakni Wendy Melfa , ” ujar Sabarudin salah satu tokoh masyarakat Pampangan Pesawaran, kepada Wartawan, Kamis 18 April 2024.

Sementara Joni Aripin kader Golkar Way Lima Pesawaran mengatakan Ririn Kuswantari sudah teruji dan handal sebagai kader wanita Golkar sehingga sudah tepat untuk memimpin Kabupaten Pesawaran..

” Ibu Ririn terbukti terpilih kembali dalam ajang pemilihan anggota legislatif tahun 2024 mewakili Perempuan di Dapil Lampung 3 meliputi, Pesawaran, Pringsewu dan Metro, jelas Joni.

Sekian itu ada nama pendatang baru yakni Acmad Rico Julian Ketua. Partai Gerindra Pesawaran yang memperoleh suara signifikan sehingga terpilih sebagai anggota DPRD Kabupaten Pesawaran.

” Bang Rico orang nya mempunyai ketahanan yang kuat dalam berpolitik dan cepat menyesuaikan dengan kondisi di Pesawaran sehingga Gerindra Pesawaran memperoleh 7 kursi di DPRD Kabupaten Pesawaran, Ujar Subandi Warga Padang Cermin Pesawaran.

Sebelumnya terdapat delapan nama kandidat yang akan meramaikan bursa Pilkada Pesawaran 2024.

Seperti diketahui, pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak akan mulai digelar pada November 2024 mendatang, para calon kandidat juga terlihat mulai bersiap mulai dari membentuk relawan hingga membangun konsolidasi.

Berikut 5 nama kandidat yang ramaikan bursa pilkada Pesawaran 2024;

1. Nanda Indira Dendi

Siapa yang tak mengenal Nanda Indira Dendi, istri dari Bupati Pesawaran Dendi Romadhona ini juga baru saja terpilih sebagai anggota legislatif untuk DPRD Provinsi Lampung 2024-2029 dari PDIP.

Ketua TP PKK Pesawaran ini sudah amat dikenal oleh masyarakat Kabupaten Pesawaran yang kerap mendampingi sang suami dalam berbagai kesempatan.

2. Aries Sandhi Dharma Putra

Kandidat selanjutnya adalah Aries Sandhi Dharma Putra, mantan Bupati Pesawaran yang juga Ketua DPC Partai Demokrat Pesawaran ini juga dianggap sebagai calon kuat.

Terlebih, Aries Sandhi memiliki bekal pengalaman sebagai Bupati Pesawaran periode 2010-2015. Putra dari mantan Bupati Tulangbawang, Achmad Sarbini atau Mance ini juga dikenal memiliki jaringan yang luas.

3. M. Nasir

Ketua DPD Partai NasDem Pesawaran, M. Nasir juga disebut-sebut akan kembali mencoba peruntungan setelah dua kali mengalahkan Dendi Romadhona dalam dua kali Pilkada Pesawaran.

Mantan Ketua DPC PDIP Pesawaran ini juga memiliki simpul pemilih yang kuat khususnya untuk daerah Tegineneng dan Negerikaton yang menjadi kantong suaranya tiap pemilu.

4. Marzuki

Nama petahana Wakil Bupati Pesawaran periode 2019-2024, Marzuki juga dikabarkan akan maju dalam bursa pilkada Pesawaran.

Meski kiprahnya jarang terliput oleh media, namun Marzuki yang juga purnawirawan tentara berpangkat kolonel ini dikabarkan tengah membangun jaringan untuk melakukan konsolidasi bahkan hingga di tingkat desa.

5. Yusak

Di deretan kandidat terakhir ada nama Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Pesawaran, Yusak.

Anggota DPRD Pesawaran ini juga disebut-sebut berniat maju sebagai Calon Bupati Pesawaran periode 2024-2029 meski belum secara resmi menyatakan diri maju namun dalam banyak kesempatan, Yusak terus membangun jaringan relawan, walaupun ia membantah bahwa jaringan tersebut ia bangun terkait pencalonan dirinya sebagai caleg DPRD Pesawaran 2024-2029.

Itulah lima nama kandidat kuat yang santer akan merebutkan kursi Bupati Pesawaran untuk periode 2024-2029. (*)